Banyak pengunjung blog ini yang diarahkan Google waktu nyari "download lagu Gregorian" atau "download partitur lagu Gregorian". Saya akan tunjukkan tempatnya di akhir artikel. Di situ, selain ada partitur dalam format jpeg, juga ada mp3-nya. Lengkap sudah, nggak usah nyari ke mana-mana lagi. Tapi, sebelum kita ke sana, rasanya lebih baik menyamakan persepsi dulu tentang apa yang dicari, supaya nggak kecewa. Buat yang sudah 100% yakin dan malas baca tulisan saya yang panjang lebar ini, he3, boleh aja langsung ke bagian bawah artikel ini.
Terus terang, saya nggak menduga bahwa ternyata banyak yang nyari lagu Gregorian. Yang ke blog ini aja sudah hampir lengkap dari seluruh Indonesia. Ini yang saya dapat dari hasil pantauan pengunjung blog lewat Sitemeter. Ada dari Medan sampai Papua (saya lupa kotanya). Terus, ada dari Pontianak, Balikpapan dan Samarinda, plus Manado dan Makassar. Memang, kebanyakan masih dari kota-kota besar di pulau Jawa, Jakarta, Surabaya dan Semarang. Semuanya pada nyari lagu Gregorian. Saya agak kawatir bahwa sebenarnya yang dicari adalah lagu dalam bahasa Latin, bukan betul-betul lagu Gregorian. Nah, buat yang belum mantap, mungkin ada baiknya Anda baca artikel saya Lagu Latin = Lagu Gregorian? Kalau Anda pimpinan paduan suara yang nyari lagu komuni empat suara dalam bahasa Latin, maaf, bukan itu yang nanti akan saya tunjukkan.
Kalau memang sudah mantap lagu Gregorian yang dicari dan bukan sekedar lagu dalam bahasa Latin, yuk kita lanjutkan. Pertanyaan berikutnya, untuk keperluan apa? Misa kudus? Sip, kalau itu yang dicari, jawabnya gampang. Ada bukunya, namanya Graduale Romanum (klik di link ini kalau mau tahu detail isinya). Ini adalah Puji Syukurnya lagu Gregorian. Ini buku pegangan anggota koor Gregorian. Kalau Puji Syukur ada edisi yang untuk koor, dengan 3 atau 4 suara, Graduale Romanum enggak ada yang begitu, karena memang lagunya monofoni alias cuman satu suara. Buat koor Gregorian yang serius dan sudah canggih, ada yang namanya Graduale Triplex. Buku ini sama persis dengan Graduale Romanum, cuman bedanya yang ini ada interpretasinya, detail cara menyanyikan lagunya. Melengkapi Graduale Romanum ini adalah buku iringan, untuk pemain organ. Kalau Graduale Romanum dan Graduale Triplex ukurannya kira-kira setengah kertas A4 dan tebalnya 3.5 cm (hard cover), buku iringannya kira-kira sebesar A4. Total ada tiga buku iringan, masing-masing 1.5 cm tebalnya. Buku iringan ini, seperti yang diharapkan, pakai not balok biasa. Para pemain organ akan bisa menggunakannya dengan tanpa kesulitan. Nah, Graduale Romanum dan Graduale Triplex, seperti sudah diduga, pakai not balok kotak-kotak dengan empat garis (bukan lima garis seperti not balok modern). Jangan patah semangat dulu. Saya nggak bisa baca not balok biasa, tapi saya bisa baca not balok Gregorian. Gampang kok belajarnya. Kalau mau, boleh baca artikel saya Belajar Baca Notasi Gregorian. Sebulan dua bulan membiasakan baca not Gregorian, saya jamin Anda akan mengerti kelebihannya daripada not angka yang biasa kita pakai. Sangat mungkin Anda nggak mau lagi baca partitur lagu Gregorian dengan not angka. Oh ya, masih ada satu buku lagi, namanya Graduale Simplex (klik di link ini kalau mau tahu detail isinya). Sesuai namanya, yang ini lagu-lagunya lebih simple, lebih mudah dipelajari dan lebih cocok untuk dinyanyikan bersama umat. Di sampulnya ditulis "in usum minorum ecclesiarum", buat dipakai di gereja-gereja yang kecil. Asumsinya, di gereja-gereja yang kecil koornya belum terlalu canggih.
Semua buku yang saya sebut di atas bisa dibeli lewat internet. Bisa dari situs CanticaNova atau GIA Music (coba klik di link yang terakhir ini, hampir semua buku standar Gregorian ada di sini lengkap dengan fotonya). Oh, mungkin ada yang pernah dengar buku lain yang namanya Liber Usualis. Itu buku yang dipakai sebelum Konsili Vatikan II. Sekarang yang dipakai ya Graduale Romanum itu.
Sekarang kita kembali ke Graduale Romanum. Dengan buku ini, kita hampir nggak perlu bingung milih lagu, karena semuanya sudah ditentukan. Mulai dari lagu pembukaan untuk Adven Minggu Pertama sampai lagu komuni untuk hari Minggu terakhir dalam tahun liturgi, yaitu Hari Raya Tuhan Kita Yesus Kristus Raja Semesta Alam, semuanya sudah ditentukan lagunya. Untuk tiap-tiap misanya, akan bisa Anda temukan lagu pembuka (introitum), mazmur tanggapan (gradualia), alleluia, lagu persembahan (offertorium) dan lagu komuni (communionem). Sebagai contohnya, untuk Hari Raya Tuhan Kita Yesus Kristus Raja Semesta Alam, lagu pembukaannya adalah Dignus et Agnus, mazmurnya Dominabitur, alleluianya Potestas eius, lagu persembahannya Postula a me dan lagu komuninya Sedebit Dominus Rex atau Amen dico vobis (khusus untuk Tahun A). Nah, gampang bukan? Nggak usah milih-milih lagu. Sudah dipilihkan dan teksnya dijamin cocok dengan bacaan-bacaan pada hari itu. Coba klik di link berikut ke situs MusicaSacra ini untuk daftar lengkapnya. Kalau Anda perhatikan teks misa mingguan yang biasa kita temukan di gereja, pasti ada antifon pembuka, persembahan dan komuni. Biasanya itu adalah terjemahan bahasa Indonesia dari teks lagu Gregorian yang dipakai hari itu. Oh ya, di Graduale Romanum, Triplex maupun Simplex Anda nggak akan menemukan lagu penutup. Dalam ritus Romawi memang tidak dikenal adanya lagu penutup. Biasanya organ pipa dimainkan saat imam dan pelayan-pelayan meninggalkan panti imam kembali ke sakristi.
Sekarang saatnya saya tunjukkan di mana bisa download gratis partitur lagu Gregorian dan mp3-nya. Dengan begini nggak harus beli buku Graduale Romanum dulu supaya bisa nyanyi lagu Gregorian. Coba mampir ke halaman Gregoriant Chant - All Masses of the Liturgical Year di website bikinan Luis Henrique Camargo Quiroz ini. Semua lagu Gregorian yang Anda butuhkan untuk misa kudus selama satu tahun liturgi ada di sana. Lihat-lihatlah situs itu, Anda bisa temukan juga macam-macam lagu Gregorian untuk keperluan di luar misa kudus. Klik di link berikut untuk segala macam Ordinarium. Anda bisa temukan Missa I - Lux et origo (Masa Paskah, Puji Syukur 340 dst.), Missa XVII (Masa Adven dan Prapaska, Puji Syukur 339 dst.), Missa VIII - De Angelis (Hari Raya, Puji Syukur 342 dst.). Klik di link berikut untuk Lagu-Lagu Lain, yang mungkin sudah lebih akrab di telinga banyak orang, mulai dari Ave Maria (PS 625) sampai Tantum Ergo (PS 558) dan Te Deum (PS 669). Nah, baru kerasa bahwa di Puji Syukur pun ada banyak sekali lagu Gregorian, he3.
Sudah ah, saya berhenti dulu, selamat bereksplorasi. Kalau ada yang perlu ditanyakan, silakan tinggalkan komentar lewat link di bawah. Saya akan jawab secepat dan sebisa saya.
Mungkin beberapa dari pencari itu mencari lagu dari group musik Gregorian Pak, dan masuk ke blog ini.
ReplyDeletetadinya juga saya pikir gitu pak, tapi ternyata sebagian besar dari pengunjung explore artikel musik gregorian saya yang lain dan juga banyak yang exit di link gregorian for mass. saya yakin ada sebagian yang lain yang memang cari grup musik gregorian itu, he3.
ReplyDeletesalam,
albert
Mohon info soal misdinar apa ada buku yang dapat dipakai sebagai panduan dalam melaksanakan tugas sesuai tata cara misa?
ReplyDeleteMakasih
mas heru, maaf baru bisa balas sekarang, sudah beberapa hari coba posting comment tapi problem terus. saya belum nemu satu buku khusus untuk misdinar yang betul2 sesuai dengan aturan liturgi dan tradisi gereja katolik. untuk saat ini saya sarankan "buku pintar misdinar" karangan pastor f.x. gabriel, terbitan yayasan pustaka nusatama. buku ini cukup bagus dan praktis. satu catatan dari saya, busana misdinar di sampul depan buku ini (jubah dan superpli plus krah lebar) baiknya jangan dijadikan standar, karena kurang sesuai dengan aturan busana gereja katolik. untuk jelasnya bisa baca artikel saya busana uskup.
ReplyDeletesalam,
albert
Pak Albert, kalo saya emang cari lagu 3-4 suara dalam bahasa Latin, kira2 carinya kemana ya pak? Trims infonya
ReplyDeletebu octavia, sorry saya nggak terlalu banyak tahu mengenai lagu latin non gregorian untuk paduan suara. ada satu website yang saya tahu punya cukup banyak koleksi partitur latin polifoni non gregorian. coba lihat website st. cecilia schola cantorum ini. di sebelah kanan ada link ke pdf file:
ReplyDeletehttp://ceciliaschola.org/
atau mungkin bisa juga cari di choralwiki:
http://www.cpdl.org/wiki/index.php/Main_Page
yang ini adalah salah satu sumber partitur gratis yang terbesar di internet.
satu contoh yang saya tahu dan saya yakin semua orang suka dan bisa adalah "o esca viatorum". versi bahasa indonesianya adalah "santapan peziarah", yang juga ada di puji syukur. coba lihat di link ini:
http://ceciliaschola.org/2007/07/24/o-esca-viatorum/
di situ ada versi aslinya oleh heinrich isaac dan juga yang diaransemen oleh j.s. bach. tinggal download dan nyanyi. kalau perlu not angkanya yang satb mungkin bisa ambil dari santapan peziarah di puji syukur buku koor. semoga sedikit info ini bisa membantu.
salam,
albert
saya antonius ermiyanto dari lingkungan Santo Petrus Pulerejo, Prambanan, Sleman. Saya sekertarisnya. Saya butuh lagu lagu untuk rosario, yang ada hubungannya dengan maria. Bisa download gak mas?
ReplyDeletemohon lagu lagu rosario
ReplyDeletemas anton, ada beberapa lagu gregorian yang biasa disebut antifon maria. mungkin bisa digunakan untuk doa rosario.
ReplyDeletealma redemptoris mater (puji syukur 627), biasanya digunakan mulai adven sampai dengan hari raya penampakan tuhan.
ave regina cælorum (puji syukur 627), biasanya digunakan pasca hari raya penampakan tuhan sampai dengan pekan suci.
regina cæli (puji syukur 624), biasanya digunakan mulai paskah sampai dengan hari raya tritunggal mahakudus.
salve regina (puji syukur 623), biasanya digunakan pasca hari raya tritunggal mahakudus sampai sebelum adven.
versi mp3 yang bisa di-download ada di: http://www.christusrex.org/www2/cantgreg/cantos_selec_eng.html
selamat menyanyi.
salam,
albert
Mas,saya lagi cari link untuk lagu-lagu mazmur antar bacaan. Mohon info kalau tahu. GBU
ReplyDeletePermisi Om.. Saya mau nanya nih, kalau link download untuk lagu gregorian Bahasa Indonesia ada 'gak Om? Soalnya lagu Latinnya tak bisa saya mengerti artinya, paling cuma lagu Ordinarium tuh, karena sudah sering dinyanyikan pas misa.^_^
ReplyDeleteOm..untung juga ada blog ini, karena sebelum ketemu blog ini, sudah sempat download lagu Gregorian Band...
Yeh,,Maksih Om.
mas anonymous:
ReplyDeletemaaf, link untuk mazmur tanggapan yang saya punya hanya ini:
http://www.christusrex.org/www2/cantgreg/all_masses.html
itu dari buku graduale romanum (buku nyanyian gregorian resmi gereja katolik) yang sesuai dengan saran gereja untuk suatu hari tertentu. susah memang. koor gregorian schola cantorum surabaiensis (scs) pun tidak menyanyikan yang versi itu. scs mengambil dari buku graduale simplex, yang lebih simple dan bisa diikuti umat dan tentunya lebih mudah dinyanyikan oleh anggota koor.
dave ricardo:
maaf, saya tidak punya link ke lagu gregorian bahasa indonesia. mungkin dave bisa baca artikel saya yang ini:
http://tradisikatolik.blogspot.com/2010/10/gregorian-puji-syukur.html
dalam buku puji syukur, semua lagu gregorian berbahasa latin ada terjemahannya dalam bahasa indonesia. mungkin bisa dipelajari dari situ. nah, karena ada terjemahannya, maka lagu gregorian tersebut juga bisa dinyanyikan dalam bahasa indonesia. contoh yang paling jelas adalah lagu untuk prosesi sakramen mahakudus: pange lingua (ps 502) yang versi bahasa indonesianya mungkin sudah sering kamu nyanyikan, yaitu mari kita memadahkan (ps 501).
salam,
albert
Saya ingin memiliki lagu lagu gregorian dan lagu lagu untuk misa, kalau ada sama siapa aku ingin download, terimakasih. Amin
ReplyDeletesilakan baca kembali artikel di atas pak. di sana banyak link yang bisa dikunjungi. di antaranya adalah yang berikut ini, lagu gregorian untuk misa:
ReplyDeletehttp://www.christusrex.org/www2/cantgreg/all_masses.html
Bagus banget situs ini, sangat kaya pengetahuan katolik, sangat bermanfaat. Terima Kasih.
ReplyDeleteyang saya mau itu download free lagu-2 gregorian yang sering dinyanyikan waktu misa kudus, juga lagu-2 mazmur tanggapan, maksud saya mp3 nya. terima kasih banyak atas infonya.
ReplyDeletekalau anda berkenan beritahu saya lewat handri1009@gmail.com
ReplyDeletetradisi.katolik[at]gmail.com. alamat ini sudah coba saya hubungi tidak bisa terkirim, apa mungkin ada salah ketik atau sudah ganti ya, mohon infonya lewat handri1009@gmail.com
ReplyDeletebapak handrianto:
ReplyDeletesilakan klik di link berikut ini pak:
http://www.christusrex.org/www2/cantgreg/all_masses.html
di situ ada semua lagu gregorian untuk misa, baik partitur maupun mp3-nya. termasuk juga semua mazmur tanggapan dan alleluia. e-mail yang bapak sebut di atas masih saya digunakan. saya akan mengirim e-mail ke bapak lewat sana.
salam,
albert
nice blog, GBU
ReplyDeletethanx buat infonya Pak Albert,
ReplyDeleteGbu & all yours always.
Makasih juga Pak.
Deletethx pak albert,bisa saya minta lagu gregarion
ReplyDeleteMaaf, saya kurang mengerti yang Ibu/Bapak maksud. Saya sudah jelaskan semua di atas dan saya sudah berikan link-link-nya juga. Silakan dicermati kembali Bu/Pak.
DeleteSalam,
albert
Thx Pa albert.. kalo bisa sekalian juga diupload teksnya gregorian yang pake Not.
ReplyDeleteMaaf Bu/Pak, saya sendiri tidak punya lagu Gregorian dengan not angka, kalau itu yang dimaksud. Di Puji Syukur ada banyak. Di Madah Bakti juga ada beberapa. Mungkin artikel saya di bawah ini bisa bermanfaat:
Deletehttp://tradisikatolik.blogspot.com/2010/10/gregorian-puji-syukur.html
Salam,
albert
blog ini membantu bgd...
ReplyDeletethanx bwt kejeniusan dan kebaikan Pak/Mas Albert...
Makasih sudah mampir dan meninggalkan pesan Bu.
DeleteSalam,
albert
Akhirnya kutemukan juga lagu-lagu gregorian Maria.
ReplyDeleteTerimakasih mas Alberth. Maaf, saya sudah donwload lagu-lagunya sebelum meminta ijin. Sekali lagi terimakasih.
Sungguh damai, sebelum tidur mendengarkan lagu-lagu gregorian.
Slm dan doaku,
Maria Valent N
Selamat menikmati Bu. Suatu saat menyanyikan sendiri mungkin ya?
DeleteSalam,
albert
pak,,
ReplyDeletesaya mau nanya,,
musik yg biasa d mainkn saat misa d vatikan untuk mengiringi koor musik apa?
saya lagi nyari lagu sprti saat misa d vatikan pak..
trims sblmny
Alat musik organ pipa Pak. Di Vatikan hanya pakai itu untuk mengiringi ibadat.
DeleteCoba Bapak cari di sini. Di situs ini ada rekaman video hampir semua kegiatan liturgi Paus Benedictus XVI:
http://benedictxvi.tv
Salam,
albert
Halo, saya sedang mencari lagu ALLELUYA 964 untuk perayaan Pentakosta. Teksnya yang seperti ini:
ReplyDelete"Alleluya....
Datanglah, hai Roh Kudus, penuhilah hati kaum beriman dan nyalakanlah api cinta-Mu di dalam hati mereka".
Saya mencari apakah ada yang merekam di youtube atau mp3 atau apapun karena saya perlu belajar lagunya untuk hari Minggu ini. Mohon banget bantuannya, Pak. Terima kasih banyak sebelumnya.
Salam, Sugiarto
Maaf Pak, saya juga belum menemukan rekamannya. Mungkin ada pembaca lain yang bisa membantu? Saya hanya punya partiturnya, dari Buku Mazmur Tanggapan dan Alleluia terbitan Komisi Liturgi KWI, halaman 78.
DeleteSalam,
albert
Terima kasih banyak, Pak Albert, atas jawabannya.
DeleteEmail address saya: sugiartotanudin@yahoo.com
ReplyDeletepak... kalau partitur SATB yang bahasa indonesia yang bisa dipakai dalam perayaan ekaristi misa tematis ada ngak ya?
ReplyDeleteSaya belum tahu kalau yang itu Pak. Coba Bapak cek di sini:
Deletehttps://www.facebook.com/SaintRaphaelPublishing
Salam,
albert
Pak Albert, saya Anastasia. Saya ingin lebih mengenal dan memahami lagu dan iringan gregorian. Dmn saya bisa dapatkan partitur iringan lagu gregorian dalam not balok modern atau iringan dalam not angka terkhusus utk lagu gregorian didalam Puji Syukur.
ReplyDeleteEmail Saya : anastasiadia3@gmail.com
Terimakasih..
Apakah saya bisa minta teks-teks lagu yang berbahasa Latin (misalnya Panis Angelicus) tetapi dalam not angka? Saya sangat butuh ni. Terimakasih sebelumnya.
ReplyDeleteSilakan coba cari di sini Pak:
Deletehttps://www.facebook.com/SaintRaphaelPublishing
Salam Damai Kristus buat kita. Saya bangga, kagum, dan senang karna pernah bertemu dengan Pak Albert. Pemberian diri kepada pelayanan Gereja dan kepedulian terhadap Liturgi Katholik. Semoga Bapak dan seluruh keluarga tetap di berkati Tuhan. Sr.Caroline FSE. Tinggal di Batam. Paroki St.Petrus Pulau Batam.
ReplyDeleteTerima kasih Suster. Saya juga senang bisa berjumpa para imam, suster dan umat di Batam. Semoga kita bisa bertemu lagi suatu saat nanti.
DeleteSalam,
albert